Kabidhumas Polda Jateng Lantik AKBP Anita Dalam Jabatan Kasubbid Penmas
POLDA JATENG - Bertenpat di ruang kerjanya, Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy memimpin upacara serah terima jabatan Kasubbid Penmas dan Kasubbid PID. Kegiatan tersebut digelar secara sederhana namun khidmat dan diikuti seluruh personil Bidhumas, pada Rabu siang (8/02/2023).
Adapun dua pejabat yang melaksanakan serah terima tersebut adalah AKBP Miftakhul Ulum yang menyerahkan jabatan Kasubbid Penmas kepada AKBP Anita Indah Setyaningrum. AKBP Miftakhul Ulum selanjutnya mengemban tanggung jawab baru sebagai Kasubbid PID menggantikan AKBP Anita Indah Setyaningrum.
Kabidhumas menyebut, rotasi jabatan merupakan sesuatu yang wajar dan dilakukan untuk penyegaran serta penyesuaian dinamika kerja di lingkungan organisasi
"Lebih dari itu, mutasi dilakukan karena kebutuhan organisasi, agar bidang kehumasan di Polda Jateng ini bergerak selaras kemajuan jaman dan menjawab kebutuhan informasi Kamtibmas sesuai yang diharapkan masyarakat," kata Kabidhumas
Dia menyebut, Penmas (Penerangan Masyarakat) adalah garda terdepan dalam memberikan informasi publik dan menjalin kemitraan dengan media.
"Diharapkan kehadiran AKBP Anita sebagai pejabat baru Kasubbid Penmas mampu memberikan warna baru dalam menjembatani kemitraan dengan media dan publikasi informasi kamtibmas kepada masyarakat," tandasnya.
"Kepada AKBP Ulum, selamat bertugas di jabatan baru sebagai Kasubbid PID. Laksanakan tugas baru dengan baik dan penuh amanah. Semoga dengan hadirnya pejabat baru, PID Bidhumas makin semangat dalam tugas peliputan dan dokumentasi," tambah Kabidhumas
AKBP Anita merupakan alumni Akpol tahun 2005 dan mengenyam berbagai penugasan di antaranya di Polda Sumbar dan Akpol. Pada saat bertugas di Polda Sumbar, dirinya sempat bertugas di Polsek Harau dan menjadi satu-satunya Kapolsek wanita di Polres Limapuluh Kota.
Sedangkan AKBP Miftahkul Ulum merupakan sosok lama di Bidhumas dan sempat bertugas di Biro SDM dan Bidpropam Polda Jateng.
"Jadikan pengalaman tugas yang kalian miliki untuk mengarahkan organisasi menjadi lebih baik. Tantangan humas Polri saat ini semakin besar seiring kemajuan teknologi dan kebutuhan publik atas informasi Kamtibmas yang kredibel, transparan dan obyektif," tegas Kabidhumas.
0 komentar:
Posting Komentar